Contoh Soal Penilaian Harian Sistem Pernapasan Pada Manusia | IPA Kelas 8 Semester 2 K13

Contoh Soal Penilaian Harian Sistem Pernapasan Pada Manusia

Pada sub pokok bahasan sistem pernapasan pada manusia kita pasti telah mengenal beberapa organ pernapasan, volume pernapasan dan penyakit pada sistem pernapasan pada manusia. Maka dari itu perlu kiranya review dan pengingatan yang sangat matang agar materi-materi yang sudah didapatkan oleh para pelajar di bangku sekolah dapat terus di ingat, oleh karena itu berikut ini disajikan beberapa contoh soal sistem pernapasan pada manusia, semoga dapat bermanfaat bagi para pelajar dan kita semua,  Amin.

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan memilih jawaban a, b, c dan d dengan benar!

1. Pada saluran pernapasan yang memnjang dari pangkal rongga mulut sampai ke rongga dada terjadi proses....
a. Pengaturan kelembapan udara pernapasan
b. Pertukaran gas oksigen dan karbon dioksiada
c. Penyaringan udara yang akan masuk ke paru-paru
d. Pengaturan suhu udara agar sama dengan suhu di dalam tubuh

2. Kandungan hemoglobin dalam eritrosit yang rendah dapat mengakibatkan....
a. Kadar oksigen dalam tubuh naik
b. Kadar oksigen dalam tubuh turun
c. Kadar karbon dioksida dalam tubuh naik
d. Kadar oksigen dan karbon dioksida dalam tubuh tetap

3. Kuman penyakit yang masuk bersama udara pernapasan akan....
a. Disaring oleh rambut-rambut hidung
b. Dihadan goleh membran mukosa yang terdapat pada faring
c. Dihancurkan oleh leukosit yang terkandung di dalam lendir hidung
d. Dikeluarkan oleh sel-sel rambut getar di dalam trakea melalui dahak

4. Epiglotis merupakan struktur yang berfungsi untuk....
a. Menghasilkan suara dari udara yang masuk
b. Mengeluarkan kotoran yang masuk bersama udara
c. Memperluas permukaan bidang penyerapan oksigen
d. Mengatur jalan masuknya udara dan makanan

5. Otot diafragma yang berelaksasi akan mengakibatkan....
a. Tulang rusuk naik
b. Volume rongga dada membesar
c. Udara masuk ke dalam paru-paru
d. Tekanan udara dalam rongga dada meningkat

6. Vemberian vaksin IPD merupakan salah satu upaya mencegah penyakit....
a. Diferi
b. Faringitis
c. Pneumonia
d. Tuberkulosis

7. Volume udara yang dapat ditampung di dalam paru-paru sebanyak....
a. 1.000 mL
b. 1.500 mL
c. 3.500 mL
d. 4.500 mL

8. Pernyataan yang benar mengenai frekuensi pernapasan adalah....
a. Semakin berat aktivitas tubuh, frekuensi pernapasan akan meningkat
b. Penurunan suhu tubuh akan mengakibatkan peningkatan frekuensi pernapasan
c. Prekuensi pernapasan orang dewasa lebih tinggi daripada frekuensi pernapasan anak-anak
d. Frekuensi pernapasan pada saat berbaring lebih tinggi daripada frekuensi pernapasan pada saat berdiri

9. Perhatikan penyakit-penyakit
 berikut
1) Pneumonia
2) TBC
3) Asma
4) Rinitis
Gangguan sistem pernapasan yang disebabkan oleh alergen ditunjukkan oleh angka....
a. 1) dan 2)
b. 1) dan 4)
c. 2) dan 3)
d. 3) dan 4)

10. Penderita penyakit sinusitis akan mengalami hidung tersumbat karena....
a. Terbentuknya lendir
b. Penyempitan rongga hidung
c. Terjadi pembengkakan tongsil
d. Terbentuknya tumor di rongga hidung

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post