Biologi Sel

biologi sel


Beberapa istilah dari berbagai Pengetahuan akan komposisi dan cara kerja sel merupakan suatu hal yang sangat mendasar bagi semua bidang ilmu biologi. Dari beberapa pengetahuan akan persamaan dan perbedaan di antara berbagai macam jenis sel merupakan hal yang sangat penting khususnya bagi bidang biologi sel dan biologi molekular. 
Nah, dari berbagai persamaan dan perbedaan yang itu sehingga kita dapat memberikan suatu gambaran dan kesimpulan sehingga akan memungkinkan prinsip-prinsip yang dipelajari dari suatu sel diekstrapolasikan dan digeneralisasikan pada berbagai jenis sel lain. 
Dari penelitian biologi sel berkaitan erat dengan genetika, biokimia, biologi molekular, dan biologi perkembangan. Maka dari itu untuk memahami dan mempelalajari tentang biologi sel ini, langsung saja kita bahas materinya dibawah ini.


PENGERTIAN SEL

Sel merupakan unit yang terkecil dalam organisme hidup baik yang ada dalam dunia tumbuhan maupun hewan. sebagian reaksi kimia untuk mempertahankan kehidupan berlangsung dalam sel.
 jumlah sel dalam tubuh manusia ada trilliunan yang mempunyai berbagai bentuk.

1. Fungsi Sel

    a. mempertahankan suatu barrir yang selektif diantara sitoplasma dan lingkungan ekstraselluler

    b.  membawa instruksi dalam bentuk kode untuk proses sintesis sebagian besar komponen selluler. materi sellluler ini sebelumnya digandakan melalui reproduksi sel, sehingga setiap sel baru                 membawa satu set penuh intruksi

   c. sebagai aktivitas metabolik yang dikatalisir reaksi kimia sehingga terjadi proses sintesis dan      penguraian molekul organik

2. Transport Melaui membran Sel

    Transport zat-zat melalui membran sel melalui tiga jalan yaitu:

    a. proses difusi, melalui poori-pori membran atau melalui matriks membran itu sendiri.

    b. transport aktif, melalui membran, suatu mekanisme tempat sistem enzim dan                            pembawa/membawa zat-zat melalui membran.

   c. dengan endositosis, yaitu suatu mekanisme membran menelan cairan ekstrasel dan isinya.

3. Bentuk Sel

    a. bentuk dasar dari sel yang diisolasi adalah bulat, seperti sel darah, sel lemak dan sel telur

    b. bentuk sferikal dasar, biasanya berubah karena spesialisasi sel berdasarkan fungsinya.

       contoh :

      sel syaraf bentuk seperti bintang dengan prosesus yang panjang

    c. penggepengan sel terjadi karena kontak dengan permukaan, ini terjadi akibat penekanan dari      banyak permukaan.

4.  Ukuran Sel

 sel tubuh manusia adalah sel mikroskopik yang berdiameter sekitar 10 sampai dengan 30 um. jadi, bentuk dan ukuran sel dibatasi agar tidak tumbuh terlalu besar karena sel harus mempertahankan suatu area permukaan yang memadai untuk menampung pergantian antara nutrisi dan sampah. sel-sel besar memperluas batasan ukuran mereka dengan cara memodifikasi membran plasmanya.

contoh:
bidang permukaan yang ada mungkin bertambah melalui invaginasi atau proyek penggandaan yang sebut mikrovillus.

dari penjelasan dan ulasan singkat ditas mengenai tentang Biologi Sel, kita dapat memahami dan mengetahui betapa penting peranan suatu sel, walaupun bentuk dan ukurannya yang sangat mikro atau kecil, dapat memberikan keberlangsungan hidup suatu makhluk hidup. sel terdapat pada semua makhluk hidup di alam semesta ini, sehingga memungkinkan makhluk hidup berdiri kokoh dan berkembang biak untuk melestarikan jenisnya. nah,, mudah-mudahan materi yang sudah tersaji diatas dapat membuat pengetahuan kita semakin bertambah. aminn

 

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post